Hetalia: Axis Powers - Taiwan

Jumat, 22 November 2013

Datangnya ka Ullie ke SMK ITACO BEKASI

Datangnya ka Ullie ke SMK ITACO BEKASI
Ka Rulli Megawati atau yang biasa disapa ka Ullie. seorang wirausahawan muda yang kreatif dalam berwirausaha. Usaha yang sedang ia jalankan adalah “boneka wisuda”. Gadis lulusan UNS itu memulai berwirausaha karena ia melihat sebuah peluang. Saat ia wisuda tahun lalu, ia melihat bahwa kalau orang yang wisuda selalu diberi bunga, walaupun itu laki-laki. Dari situ ia berinisiatif membuat usaha “boneka wisuda”. awal ia memulai usahanya berawal dari sebuah blog. Dan saat ini usahanya telah berkembang, produk-produknya yang telah diciptakannya sudah sampai keluar negeri dan omset yang ia dapatkan sangat luar biasa. Itu adalah singat ceritanya dan sekarang saya akan menceritakan tentang inspirasi yang saya dapat dari kelas wirausaha yang telah di mentoring oleh ka uli.





Bagi ka uli, menjadi seorang wirausaha tidaklah mudah. Usaha yang kita buat atau yang kita jalankan tidak selamnya kan terus meningkat, pasti ada kalanya usaha yang kita buat mengalami penurunan. Tapi jangan pernah menjadikan penurunan tersebut membuat kita menyerah dan memutuskan untuk berhenti berwirausaha. Ada kata yang sangat saya ingin ingat yang ka uli sampaikan, yaitu “ buatlah yang menjadi hobimu, menjadi pekerjaanmu, dengan begitu kamu akan  bekerja seperti bermain “. Dari kata-kata itu saya dapat menyimpulkan bahwa lakukanlah pekerjaan yang memang kita sukai, karena kita akan senang saat kita melakukan pekerjaan kita.
Dalam berbisnis pasti ada banyaknya pesaing. Tapi jangan pernah terpengaruh dengan dengan samanya bisnis yang kita jalani dengan orang lain. Tapi berusahalah untuk memberikan hal-hal yang beda terhadap produk kita agar usaha yang kita jalani dapat terus bertahan. Banyak hal yang bisa kita dapat dalam berwirausaha, salah satu yaitu :
·       Lebih flexibel
·       Tidak terikat waktu
·       Membuka kesempatan kerja
·       Relasi lebih luas
·       Hobi tersalurkan
·       Meraih keuntungan tanpa batas
·       Dan, kesempatan untuk mewujudkan cita-cita
Menurut ka uli untuk seorang pemula jika kita ingin memulai berwirausaha kita harus focus ke usaha yang sedang kita jalankan dengan semangat memotivasi diri sendiri. Jadi mulailah berwirausaha sejak dini. Masa muda bersusah dahulu namun dimasa tua kita, kita akan merasa  senang karena kerja keras kita tidak sia-sia .
Jadi, ubahlah rencana hidupmu sendiri, atau selamanya akan menjadi bagian dari rencana hidup orang lain.

Terima kasih untuk ka uli yang telah meluangkan waktunya untuk sharing bersama kami siswa/I SMK ITACO BEKASI . terima kasih juga untuk ka andin dan kakak-kakak dari ilmu berbagi yang sudah memberikan kami program yang sangat keren ini.